(+) REVENUE tanpa (+) PELANGGAN


Di era JKN Banyak rumah sakit menghadapi persoalan revenue dimana hal ini cukup mengganggu operasional pelayanan.

Jika sebelum JKN tarif ditentukan oleh rumah sakit, after JKN tarif sudah ditentukan oleh BPJS.

Dalam kondisi tarif sudah ditentukan maka banyak upaya yang harus dilakukan mulai dari bekerja dengan kualitas ( tanpa kesalahan) dan mempercepat waktu layanan dimana jika 2 hal ini berjalan ideal maka dengan sendirinya volume akan meningkatkan volume pasien yang dilayani. 

Di banyak rumah sakit manajemen lebih banyak fokus di meningkatkan volume pasien namun seringkali mengabaikan banyak hal satu diantaranya perbaikan kualitas yang terkait dengan klaim ke BPJS.

Manajemen Rumah Sakit tidak bisa mengabaikan hal ini karena seringkali terjadi Volume Pasien yang dilayani tidak sebanding dengan besarnya klaim yang di peroleh sesuai dengan ekspektasi awal.

Banyak faktor yang menjadi pemicunya diantaranya Persoalan kelengkapan resume medis dan under coding yang dilakukan oleh seorang coder.

Oleh karenanya untuk itu perlu ada perbaikan dalam kelengkapan resume medis untuk sebuah tindakan yang dilakukan oleh tim medis dan memperbaiki kualitas coder dalam melakukan coding.

Dua hal ini jika sudah mencapai perbaikan 100% akan berkontribusi terhadap penambahan revenue tanpa menambah volume pasien di waktu tertentu.

Comments

Popular Posts