satu VENUE multy VALUE

Saat ini terjadi pertumbuhan usaha yang cukup radikal di banyak perusahaan, dari pertumbuhan Linear berubah menjadi eksponensial.

Dalam pertumbuhan linier saat ingin meningkatkan kinerja keuangan hanya fokus kepada penambahan volume pelanggan saja, oleh karenanya perusahaan agresif membuka cabang baru dalam rangka memperluas jangkauan pelayanan kepada pelanggan. 

Dalam pertumbuhan eksponensial, fokus kepada  hadirkan new value yang ditawarkan kepada pelanggan yang sama.

Dalam bisnis offline kita bisa melihat dengan mudah contohnya pada 2 pengembang perumahan yang sama sama menawarkan rumah ke calon pelanggan. 

Yang menerapkan model linier,  pengembang hanya menawarkan rumah saja dan pengembang yang menerapkan model eksponensial akan menawarkan rumah yang dilengkapi oleh value lain berupa multi fasilitas. 

Dalam perkembangannya model perumahan yang multi fasilitaslah yang lebih cepat tumbuh dan berkembang dibandingkan dengan yang hanya menawarkan rumah saja. 

Apakah model eksponensial bisa di terapkan di rumah sakit? 

Tentu bisa, sebagaimana kita ketahui rumah sakit saat ini selain dikunjungi oleh orang sakit juga dikunjungi orang sehat ( anak anak, remaja, dewasa dan lansia) yang mengantar anggota keluarganya yang sakit.

Pada rumah sakit yang menjalankan model linier, peningkatan kinerja hanya fokus kepada penambahan volume pasien saja sebagai sumber income rumah sakit  

Pada rumah sakit yang menjalankan model eksponensial, peningkatan kinerja tidak hanya fokus pada penambahan volume pasien tapi juga memberikan value kepada orang sehat yang mengantar orang sakit. 

Terdapat beberapa peluang menghadirkan new value yang bisa di create dengan menghadirkan layanan untuk orang sehat di beberapa area rumah sakit: 
1. Area publik/ parkir
a. Business center yang menghadirkan ragam minuman dan makanan. 
b. Penitipan  helm
c. Parkir prioritas
d. Parkir menginap
e. Freshmarket
f. Barbershop/ salon
h. Dll

2. Area rawat jalan
a. Layanan mcu offline
b. Layanan mcu onsite
c. Layanan mcu omni chaneling

3  area rawat inap
a. Layanan  mcu + spa 3 day 2 night bekerjasama dengan hotel/ resort dengan venue pegunungan atau pantai
b. Co working space untuk penunggu pasien yang harus meeting atay bekerja disaat menunggui pasien. 
c. Catering makan pagi, siang dan malam bagi penunggu pasien. 

dan tentu masih banyak lagi new value yang bisa di create dengan melihat adanya peluang need pada orang sehat yang berkunjung ke rumah sakit. 

Tentu hadirnya layanan layanan baru ini harus ditindaklanjuti dengan awerness, edukasi dan  mempromosikan kepada calon pelanggan.




Comments

Popular Posts